Advertisement
  • HOME
  • EKONOMI
  • PENDIDIKAN
  • KRIMINAL
  • POLITIK
  • BUDAYA
  • KESEHATAN
  • UMUM
Tuesday, 25 November 2025
  • HOME
  • EKONOMI
  • PENDIDIKAN
  • KRIMINAL
  • POLITIK
  • BUDAYA
  • KESEHATAN
  • UMUM
No Result
View All Result
No Result
View All Result
Home Umum

Bekasi Dukung Program Makan Bergizi Gratis untuk Generasi Sehat

by Nanda
13 November 2025
in Umum

Bekasi, Jawa Barat — Upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan menekan angka stunting terus dilakukan pemerintah melalui Program Makan Bergizi Gratis (MBG). Pada Selasa (11/11), program nasional tersebut kembali disosialisasikan di Aula Asrama Haji Kota Bekasi.

Sosialisasi ini merupakan kerja sama Komisi IX DPR RI bersama Badan Gizi Nasional (BGN) dengan dukungan Pemerintah Kota Bekasi. Kegiatan turut dihadiri perwakilan dari Dinas Kesehatan, tenaga pendidik, serta masyarakat setempat.

BacaJuga

Sinergi Pemerintah dan Masyarakat Sukseskan MBG Menuju Indonesia Emas 2045

Pedagang Figura Sukalila Akan Digusur? Prabu Diaz: Jangan Dzolim ke UMKM

Sosialisasi MBG Digelar di Bekasi, Perkuat Upaya Cegah Stunting dan Tingkatkan Kualitas SDM

Analis Kebijakan Muda BGN, Ade Tias Maulana, menjelaskan bahwa MBG hadir bukan hanya untuk menyediakan makanan bergizi, namun juga mengubah pola pikir masyarakat terkait pentingnya gizi seimbang.

“Program ini tidak sekadar memberi makanan gratis. Kami mendorong kesadaran masyarakat agar lebih memahami kebutuhan gizi yang tepat. Partisipasi publik sangat penting agar pelaksanaan program semakin optimal,” ujarnya.

Ade juga menyampaikan bahwa evaluasi dan perbaikan terus dilakukan agar program berjalan lebih efektif di seluruh daerah. Menurutnya, keberhasilan MBG sangat bergantung pada dukungan dan kesadaran kolektif seluruh pihak.

“BGN membuka ruang kolaborasi bagi masyarakat untuk berkontribusi langsung dalam penguatan program ini,” tambahnya.

Dalam kesempatan yang sama, perwakilan Dinas Kesehatan Kota Bekasi, Nurjamil, menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam memastikan makanan yang diberikan kepada peserta didik aman dan layak dikonsumsi.

“Kami memastikan keamanan pangan melalui edukasi gizi, pembinaan bagi penyedia makanan, serta penerbitan Sertifikat Laik Higienis Sanitasi (SLHS) bagi yang memenuhi standar,” jelasnya.

Ia mengingatkan bahwa aspek higienitas menjadi perhatian utama, mulai dari pengolahan hingga pendistribusian makanan.

“Tujuan utamanya adalah mendukung tumbuh kembang anak agar sehat dan bebas stunting,” tegasnya.

Melalui sinergi antara BGN, Komisi IX DPR RI, Dinas Kesehatan, dan masyarakat, sosialisasi MBG ini diharapkan menjadi langkah nyata dalam menyiapkan generasi Indonesia yang lebih sehat, produktif, dan berdaya saing tinggi.**

 

Tags: BekasiMBG
Previous Post

Komisi IX DPR RI dan BGN Gelar Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis di Bekasi: Dorong Generasi Sehat dan Cerdas

Next Post

Reses DPRD Kota Cirebon: Rinna Suryanti Janji Perjuangkan Aspirasi Warga di Pokir DPRD

Next Post

Reses DPRD Kota Cirebon: Rinna Suryanti Janji Perjuangkan Aspirasi Warga di Pokir DPRD

 

Extrabed.id
Extrabed.id

BERITA POPULER

  • Pedagang Figura Sukalila Akan Digusur? Prabu Diaz: Jangan Dzolim ke UMKM

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Sinergi Pemerintah dan Masyarakat Sukseskan MBG Menuju Indonesia Emas 2045

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Program Makan Bergizi Gratis di Malang: Investasi Jangka Panjang untuk Generasi Emas Indonesia

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Cegah Stunting, Program MBG Disosialisasikan DPR RI di Kabupaten Bogor

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Bupati Lumajang Dukung Program MBG, Tekan Stunting dan Gerakkan Ekonomi Loka

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

© 2023 - disinilah.id

No Result
View All Result
  • HOME
  • EKONOMI
  • PENDIDIKAN
  • KRIMINAL
  • POLITIK
  • BUDAYA
  • KESEHATAN
  • UMUM

© 2023 - disinilah.id