CIREBON disinilah.id
Walikota Cirebon Nashrudin Azis mengakui jika salah satu warganya meninggal yang belakangan diketahui positif terpapar Covid-19. Walikota pun menyatakan Kota Cirebon masuk zona merah penyebaran virus corona.
“Betul bahwa ada satu penduduk Kota Cirebon yang meninggal dunia,” kata walikota kepada wartawan di rumah dinasnya, Sabtu (11/4/2020).
Warga yang meninggal dunia itu diketahui melakukan perjalanan ke Jakarta dan melanjutkan perjalanan ke Bandung. Hingga kemudian warga ini sakit dan akhirnya dirawat di Rumah Sakit Hasan Sadikin, Bandung.
Selain itu, warga ini juga sempat kedatangan keluarganya dari Bali. Melihat kronologis perjalanan itu, maka mantan ketua DPRD inipun berkeyakinan bahwa warganya itu terkena bukan di Kota Cirebon.
Melihat kondisi yang ada saat ini mulai makin bertambahnya ODP, PDP sampai pada meninggalnya satu warga karena positif Covid-19, maka walikota menyampaikan jika daerah yang dipimpinnya itu sudah bisa dikategorikan zona merah penyebaran covid-19. ” Kota Cirebon zona merah,” tegasnya.
Untuk itu masyarakat harus lebih waspada dan berhati-hati, selalu melakukan prosedur tetap pencegahan covid-19, diantaranya dengan diam di rumah atau bila terpaksa keluar selalu menerapkan phisical distancing.
Walikota bahkan mengatakan akan melakukan strategi baru agar jangan ada lagi warga Kota Cirebon yamg meninggal karena terpapar virus corona ini.(dms)