CIREBON disinilah.id
Atap rumah pasangan lansia yang ambruk dihari lebaran beberapa waktu lalu mendapat perhatian dari Yayasan Amal Nusatan Utama (YANU) Jakarta melalui cabangnya di Cirebon.
Pasangan lansia (suami istri) Ratiima (74 tahun) dan Kurni’ah (65 tahun) sudah menempati rumah itu selama 12 tahun. Selama itupula, rumah yang berlokasi di Kampung Sirandu, RW 12 RT 04, Kelurahan Pagambiran, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon tersebut belum mengalami perbaikan.
“Kayunya memang sudah banyak yang rapuh, untungnya saat ambruk tidak menimpah kami,” tutur Ratima yang semula memang sangat berharap ada ulur tangan dari orang yang berbudi luhur.
Harapan Ratima dan istri dikabulkan, kabar ambruknya rumah pasangan lansia ini terdengar ke Ketua Umum YANU Jakarta, Emmylia Limardo Effendi. Melalui Cabang YANU Cirebon, perbaikan atap rumah lansia itupun dilakukan.
Ketua Ketua Umum YANU Jakarta, Emmylia Limardo Effendi, mengatakan bahwa pihaknya sangat peduli dengan nasib yang dialami masyarakat kecil. Kepedulian pada sesama itu merupakan panggilan jiwa dan keinginan untuk saling bantu.
“Ini merupakan panggilan jiwa, bagi kami membantu masyarakat kecil yang membutuhkan bantuan, mudah-mudahan YANU Jakarta dapat memberikan yang terbaik untuk masyarakat,” kata Emmylia diujung pembicaraannya.(dms)***